Selasa, 18 Juni 2013

GA (Sekilas Tentang Algoritma Genetika )

Algoritma genetik adalah teknik pencarian yang di dalam ilmu komputer untuk menemukan penyelesaian perkiraan untuk optimisasi dan masalah pencarian. Algoritma genetik adalah kelas khusus dari algoritma evolusioner dengan menggunakan teknik yang terinspirasi oleh biologi evolusioner seperti warisan, mutasi, seleksi alam dan rekombinasi (atau crossover).
Algoritma Genetika ini banyak dipakai pada aplikasi bisnis, teknik maupun pada bidang keilmuan. Algoritma ini dapat dipakai untuk mendapatkan solusi yang tepat untuk masalah optimal dari satu variabel atau multi variabel.

Senin, 17 Juni 2013

Perbandingan Processor Toshiba L310 vs Processor ASUS N43 S

Postingan kali ini saya akan membahas perbandingan processor notebook pertama dan terakhir yang saya pakai. Notebook pertama yang saya miliki yaitu Toshiba L310 pada tahun 2009. Pada saat itu spesifikasi notebook  ini cukup untuk memproses software dan aplikasi –aplikasi multimedia . Dengan Spesifikasi processor sebagai berikut. Notebook Toshiba L310 menggunakan Intel processor Pentium M. Chipset yang dipake yaitu bernomor 855, dan kartu adapter jaringan Intel PRO/Wireless 2100 Mini PCI, yang lebih dikenal dengan Intel Centrino jika ketiga komponen tersebut disatukan dalam satu sistem.Processor ini merupakan perkembangan dari intel Pentium 3 dan 4. Processor Pentium M memiliki jumlah transistor sebanyak 77 juta transistor (Banias) dan 140 juta transistor (Dothan). Kecepatan yang dimilikinya antara 1,3GHz hingga 1,7GHz (Untuk jenis Pentium M Banias) dan 1,5GHz - 2,3GHz (Untuk jenis Pentium M Dothan). Intel Enhanced SpeedStep Technology untuk manajemen daya. Dengan teknologi ini, beberapa bagian dari prosesor dan cache yang tidak digunakan dapat dimatikan, sehingga menghemat daya. Intel Centrino dibuat untuk memenuhi kebutuhan pasar akan keberadaan sebuah komputer yang mudah dibawa kemana-mana. Tetapi untuk memproses software dan aplikasi pada saat ini, processor intel centrino kurang powerfull dan ada kemungkinan tidak bisa menjalakan beberapa software dan aplikasi.